RSS

Halamannn

Sejenak Menepi di Kota Tepian



Aku selalu percaya bahwa segala sesuatu ada waktunya dan terjadi tepat pada waktunya. Apa yang kita rencanakan memang indah tetapi apa yang direncanakan Allah untuk kita ternyata jauh lebih indah. Alhamdulillah, puji syukur padaMU Ya Allah Ya Rabb, atas segala anugerah yang selalu Engkau limpahkan pada hambaMU ini. Semoga aku selalu memiliki cukup waktu untuk selalu mensyukuri nikmatMU dengan melakukan segala yang terbaik dalam hidup ini.
Ternyata atas kehendakMU pun akhirnya sampai juga aku disini. Sejenak Menepi di Kota Tepian. Tempat yang sedikit lebih jauh dari tempatku berpijak sebelumnya. Bersyukurlah aku, bisa bertemu dan melihat keluarga kecilku disini, di rumah kedua mereka. Sungguh betapa beruntungnya aku memiliki mereka.
Lihatlah senyum mereka, lihatlah tawa mereka, lihatlah senyum mereka pun terpancar di senyuman si kecil. Merekalah keluraga kecilku di Tepian. Senyum mereka adalah buah tangan yang tak ternilai harganya untuk ku bawa pulang. Terima kasih Ya Allah, biarkan semuanya tetap terjaga selamanya.
“ Masku, Abangku, Sahabat sekaligus Saudaraku tercinta biarkan dan ijinkan adikmu ini mencari jalan sendiri. Di Tepian lah tempat dimana kau temukan titik nol dalam hidupmu hingga kau mendapatkan semua yang ada hingga hari ini. Aku pun demikian, aku akan terus berjuang mencari tempat dimana titik nol itu berada dan memulai segalanya dari sana. Kapan, dimana dan bagaimana? Cukuplah aku bertanya pada YANG DIATAS SANA. Suatu hari nanti, satu atau dua tahun ke depan, aku berharap akan dapat menepi kembali di Kota Tepian dan membawa senyum dan tawa baru untuk kalian.

We Always Love All of U

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar: